Ucapan Selamat Idul Fitri Belajar WordPress

Ucapan Selamat Idul Fitri Belajar WordPress - Perayaan hari raya idul fitri 1433 sekarang hanya tinggal menghitung hari. Seperti halnya hari raya kemarin-kemarin nantinya semoga saja terjadi kesamaan untuk merayakan Idul Fitri. Namun, apabila ada perbedaan hari dari pemerintahan dan ormas-ormas tentunya kita juga harus menjaga kerukunan. Satu hal yang sama atas perayaan Idul Fitri adalah pemberian ucapan selamat Idul Fitri.
Menulis ucapan Selamat Idul Fitri sebaiknya tidak dianggap remeh. Kartu ucapan yang kita kirim nantinya akan memberikan bekas yang berkesan. Jika pengirim ucapan memerhatikan etika, tentunya akan berdampak baik bagi kelanggengan. Namun, itu pun berlaku sebaliknya. Kerukunan akan terganggu jika pengirim ucapan tidak mengindahkan norma ucapan.
Mengatasi hal ini, saya akan berbagi tips cara menulis ucapan Selamat Idul Fitri. Saya selalu menggunakan tips-tips ini untuk berkirim ucapan kepada keluarga dan rekan-rekan kerja. Nyatanya Alhamdulillah, semua rekan dan saudara menerima ucapan yang saya buat dengan baik. Ada tiga tips yang perlu diperhatikan pengirim ucapan. Ketiganya adalah memperhatikan dalam tata kesantunan bahasa, menuliskan pengirim, dan singkat-jelas. Berikut tips lengkapnya.

Tips 1: Menjaga Kesantunan Bahasa
Hendaknya dalam mengirim ucapan Selamat Idul Fitri memerhatikan kesopanan bahasa. Hal-hal yang penting dan perlu diperhatikan adalah berbahasa senantiasa merendah, tidak menyingkat kata saat menulis, dan buat agar efektif mungkin. Pengirim ucapan perlu bersikap rendah hati ketika meminta maaf agar penerima ucapan menghargai ucapan itu. Selain itu, pengirim ucapan tidak menyingkat kata agar tidak terjadi kesalahan penafsiran. Ucapan pun sebaiknya berbentuk kalimat efektif sehingga mudah dipahami.

Tips 2: Menuliskan Identitas Pengirim
Untuk menjaga keharmonisan antar kerabat maupun saudara alangkah baiknya di saat mengirim ucapan di ponsel kita berikan nama pengirim. Menjaga agar si penerima tidak kebingungan menerima ucapan selamat idul fitri yang kita kirim dari siapa, seperti HP yang pernah hilang, nomor terhapus, atau nomor tidak disimpan. Oleh karena itu, pengirim pesan perlu menuliskan nama pengirim ucapan agar mendapat respon dari penerima ucapan. Kita bisa menuliskan nama identitas kita saja atau keluarga besar. Itupun akan membuat si penerima ucapan akan kaget juga karena mempunyai teman yang masih mengingatnya.

Tips 3: Singkat-Jelas
Langkah ketiga ini yang memberikan tips dari penulisan kalimat-kalimat yang jangan terlalu panjang. Perlu di pahami juga bahwa memory card HP pengirim dan penerima pesan berkapasitas terbatas. Oleh karena itu, sebaiknya pengirim ucapan memerhatikan kependekan dan kejelasan ucapan. Yang terpenting dalam sebuah ucapan adalah maksud pengirim ucapan. Tetapi dengan singkat tersebut bukan berarti harus di singkat, itu merupakan tata bahasa yang kurang pas buat ucapan idul fitri.

Hal utama untuk mengirim sebuah ucapan letak kesantunan kita saat membuat kata-kata. Tentunya akan memberikan kesan positif yang dapat bermula dari ucapan-ucapan yang sederhana, seperti ucapan Selamat Idul Fitri belajar wordpress. Apabila kita termasuk orang yang senang mengirim ucapan dengan memerhatikan kesantunan, saya yakin bahwa penerima ucapan akan menghargai dan menghormati pengirim ucapan. Bentuk penghargaan dan penghormatan tersebut tentunya berbeda-beda. Setidaknya, penghargaan dan penghormatan itu berbentuk sikap simpati terhadap jati diri si penerima ucapan idul fitri. Sebagai penutup, saya menyampaikan ucapan Selamat Merayakan Hari Raya Idul Fitri 1433 H. Walau hari raya belum datang, alangkah baiknya saya ucapkan sekarang juga. Dan Mohon dimaafkan segala salah dan khilaf. (Babae007 & keluarga). Semoga tulisan ini bisa bermanfaat. Amin dan Terima kasih.